Sekretaris Dispersip Kalsel, M Ramadhan (dua kiri), Banjarmasin, Senin (7/3/2022). MC Kalsel/Jml Sebagai salah satu upaya meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang perpustakaan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalimantan Selatan (Kalsel) melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelola Perpustakaan SMA/Sederajat, di Banjarmasin, Senin (7/3/2022). Diikuti sebanyak 90 orang pustakawan dari 13 kabupaten/kota, Bimtek ini dibuka oleh Kepala Dispersip Kalsel yang diwakili Sekretaris Dispersip Kalsel, M Ramadhan. Ramadhan mengatakan, dalam Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan, di pasal 23 disebutkan bahwa setiap SMA/sederajat yang menyelenggarakan perpustakaan harus memenuhi standar nasional perpustakaan dengan memperhatikan standar nasional pendidikan. Salah satu komponen standar yang...
Selengkapnya