HUMAS USU - Fakultas Vokasi Universitas Sumatera Utara (USU) menggelar Focus Group Discussion (FGD) dengan tema “Peningkatan Daya Saing Pendidikan Vokasi” yang digelar di ruang IMTGT USU pada Senin, (19/09/2022).
Dalam FGD yang bertujuan untuk meningkatkan daya saing vokasi, Universitas Sumatera Utara mengundang Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi, Dr. Ir. Kiki Yuliati, M.Sc sebagai narasumber. Tak hanya itu, kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Industri dan Dunia Kerja (IDUKA) dan SMK, Kamar Dagang Dan Industri Indonesia (KADIN), dan beberapa stakeholder lainnya yang juga memiliki peranan penting dalam meningkatkan serta menghasilkan lulusan yang selaras dengan kebutuhan dunia industri.
Wakil Rektor I USU Dr. Edy Ikhsan, S.H., MA menyampaikan bahwa akan sepenuhnya mendukung setiap pengembangan pendidikan di Vokasi USU. Harapannya Fakultas Vokasi USU yang terdiri dari 14 jurusan diploma ini akan dapat mempersiapkan mahasiswa untuk siap memasuki dunia kerja.
“USU sudah melaunching fakultas vokasi dan kita mendukung pengembangan pendidikan vokasi di USU seperti mempersiapkan mahasiswa masuk kedunia kerja” jelas WR I.
Plt Wakil Dekan II Fakultas Vokasi USU Yasmin Chairunisa Muchtar SP., MBA berharap nantinya dapat mengundang kembali secara khusus IDUKA dan SMK serta menjalin kerja sama sampai pada tahap Implementation Agreement (IA) agar tercapainya keselarasan kebutuhan antara industri dengan dunia pendidikan seperti dengan menghadiri dosen praktisi serta melakukan tranformasi kurikulum.
“Fakultas Vokasi akan melaksanakan seperti kita mengundang kembali secara khusus SMK dan IDUKA untuk bisa menjalin kerja sama baik itu MOU MOA bahkan juga untuk Implementation Agreement” ucapnya
Yasmin Chairunisa Muchtar SP., MBA menambahkan IDUKA dan SMK yang akan menjadi binaan Fakultas Vokasi.
Ricky, B.Bus., MM selaku Komite Tetap Pelatihan KADIN Sumut juga menegaskan agar Fakultas Vokasi lebih memperhatikan permintaan industri kedepannya. Untuk itu Fakultas Vokasi bersama dengan KADIN Sumut akan menciptakan kurikulum dan terjun langsung ke lapangan menjumpai dunia industri.
“Kami menyambut sangat baik dengan adanya Fakultas Vokasi tetapi kami meminta Fakultas Vokasi ini agar lebih memperhatikan bagaimana sih permintaan industri kedepannya,” ujarnya.
Selengkapnya