Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Kebun Raya Banua secara resmi mengumumkan pemenang Mascot Design Competition yang diselenggarakan sejak 1 hingga 22 Februari 2025. Kompetisi ini berhasil menarik perhatian luas dari masyarakat, tidak hanya dari Kalimantan Selatan, tetapi juga dari berbagai daerah di luar provinsi.
Sebanyak 452 karya desain maskot telah masuk dan dinilai oleh tim kurator melalui proses seleksi yang ketat. Dan terpilih tiga pemenang utama berdasarkan hasil penilaian menyeluruh terhadap berbagai aspek desain. Juara pertama diraih oleh Hidayat Mulana dengan nilai akhir 7,6. Posisi kedua ditempati oleh Yoga Eka Prasetyo yang meraih nilai 6,15,...