HUMAS USU - Universitas Sumatera Utara (USU) resmi menjalin kerja sama dengan Komando Daerah Militer (Kodam). Hal tersebut tertuang dalam penandatanganan di Ruang Audiensi Rektor pada Jumat, (04/11/2022).


Kerja sama dengan masa lima tahun ini bertujuan guna saling mendukung antara Universitas dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI). Universitas Sumatera Utara (USU) akan menerima aparatur TNI yang ingin menempuh atau melanjutkan pendidikan S2 atau S3 dengan standart yang sudah diatur oleh universitas dan sesuai dengan bidang tugasnya di TNI.


Rektor USU Dr. Muryanto Amin, S. Sos., M.Si berharap dengan menjalin kerja sama ini para mahasiswa bisa dilatih agar memiliki bela negara yang kuat. Ia juga menambahkan bahwa menggabungkan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) dengan KKN Tematik merupakan koloborasi dengan luaran yang sangat hebat.


“Aparatur tentara yang mau melanjutkan studinya di S2 dan S3 kita welcome dan kita bahkan bisa membuat kurikulum yang bisa disesuaikan, yang lebih penting tadi anak-anak mahasiswa kita bisa nanti kita latih untuk bela negaranya agar NKRI nya kuat. Terus yang ketiga untuk menggabungkan antara TMMD dengan KKN Tematik, kalau kolaborasi ini jadi akan sangat hebat hasilnya,” ujar Rektor USU.


Pangdam I/Bukit Barisan Mayor Jenderal TNI Achmad Daniel Chardin mengatakan, dalam kerja sama ini SDM di TNI yang berkeinginan untuk menambah pengetahuan akan diberikan kesempatan untuk menempuh pendidikan di Universitas Sumatera Utara (USU). 


Aparatur TNI bersedia mendukung beragam kegiatan pembinaan kemahasiswaan di USU seperti kegiatan-kegiatan mahasiswa baru yakni penyuluhan, pembekalan, wawasan kebangsaan, dan lainnya.


“Nah tujuan kita pertama kerjasama ini bisa saling mendukung mungkin sumber daya manusia yang ada di TNI yang berkeinginan untuk menambah wawasan dan pengetahuan disesuaikan dengan bidang tugasnya bisa diberikan kesempatan untuk kuliah tentunya dengan standart yang sudah di atur oleh universitas," jelasnya.


Yang kedua, imbuhnya, dengan kerja sama ini kita juga menawarkan ada bagian-bagian tugas dan fungsi kita yang sebenarnya bisa dimanfaatkan oleh USU untuk kegiatan pembinaan kemahasiswaan misalnya dengan pelatihan menwa, seperti penyuluhan, pembekalan, wawasan kebangsaan, kesehatan, tegas Mayor Jenderal TNI Achmad Daniel Chardin.

Selengkapnya

Berita Terbaru

Jambore Karhutla 2025 Dimulai, Suara Lantang Dan Aksi Cegah Karhutla Dari Riau Untuk Indonesia

DISKOMINFOTIKSAN, DUMAI - Jambore Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Provinsi Riau tahun 2025 resmi dilangsungkan pada 25-27 April 2025 di Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Syarif Hasyim, Kabupaten...

KORMI HSU MENGADAKAN LOMBA TRADISIONAL BALOGO DAN BADAKU

AMUNTAI - Dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) ke -73 Tahun 2025, Komite Olahraga Rekreasi -...

BUPATI TULUNGAGUNG SERAHKAN BLT DANA DESA SECARA SIMBOLIS DI DESA JENGGLUNGHARJO KECAMATAN TANGGUNGGUNUNG

Bupati Tulungagung, H. Gatut Sunu Wibowo, S.E., M.?., menyerahkan secara simbolis Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) kepada masyarakat penerima manfaat di Desa Jengglungharjo, Kecamatan Tanggunggunung, Senin (21/04/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari program “Sambang Deso Mbangun Deso” yang bertujuan mendukung kesejahteraan masyarakat dan membantu memenuhi kebutuhan pokok. Dalam sambutannya, Bupati Gatut Sunu menyampaikan bahwa penyerahan BLT-DD ini merupakan wujud …

Pemko Palangka Raya Komitmen Dukung Program GOW dalam Pembangunan

MEDIA CENTER, Palangka Raya – Wali Kota Palangka Raya melalui wakilnya, Achmad Zaini membuka secara resmi Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Palangka Raya bertempat di Ruang Rapat Peteng Karuhei II, Kantor Wali Kota Palangka Raya, Sabtu (26/4/2025). Dalam sambutannya, Achmad Zaini mengatakan bahwa Musdalub ini...

TERPOPULER MINGGU INI

Wabup Hendra Buka Tournament Sepak Bola Sasando Cup Tahun 2022

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto membuka tournament sepak bola (U 15) SASANDO CUP Tahun 2022 se Kecamatan Limboto Barat dan Kecamatan Tibawa.

Bupati Nelson Jadi Narasumber Pelatihan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang SOP-GA

LIMBOTO – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menjadi Narasumber pada Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang Standard Operating Procedure – Good Agricutural Practices (SOP-GAP) Komoditi

Goa Kalilawa Waterfall Dulamayo Utara Jadi Potensi Wisata Daerah

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S Hemeto mengatakan Wisata Goa Kalilawa di Desa Dulamayo Utara, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo mampu jadi potensi wisata

Jadi Narsum Webinar Nasional, Bupati Nelson Paparkan Mengembalikan Kejayaan Kelapa Nusantara

LIMBOTO – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo menjadi narasumber pada acara Webiner Nasional dengan Tema “Ayo Bangkit, Kelapa Pohon Kehidupan Menjadi Industri Strategis Nasional. Webiner Nasional