Bandung Barat - Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (Wamen ATR/Waka BPN), Raja Juli Antoni memberikan pengarahan dalam kunjungannya ke Kantor Pertanahan Kabupaten Bandung Barat, pada Jumat (02/12/2022). Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Jawa Barat, Dalu Agung Darmawan dan Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Bandung Barat, Hehen Suhendar. 

Dalam pengarahannya, Raja Juli Antoni mengatakan bahwa kerja keras yang dilakukan insan Kementerian ATR/BPN merupakan hal yang akan memberikan makna bagi masyarakat dan berkontribusi bagi negera. “Setiap jengkal, setiap meter, Bapak-bapak dan Ibu-ibu mengucurkan keringat untuk mengukur tanah rakyat, sesungguhnya Bapak dan Ibu juga sedang berkontribusi untuk menjaga kesatuan tanah air kita, menjaga integritas bangsa ini, menjaga tapal batas negara bangsa kita,” ujar Raja Juli Antoni.

“Berbagai macam ekspresi rakyat dalam mengekspresikan rasa terima kasihnya kepada pejabat kita, misal ketika saya mengunjungi Bali, ada orang yang menato punggungnya dengan gambar sertipikat yang dibagikan Kepala Kantor Pertanahan kita, karena mengaku sangat senang menerima sertipikat. Saya kira di situlah kerja keras kita yang juga ada kebahagiaan. Kerja keras kita menjadi ada maknanya. Ada tangis yang muncul dari senyum orang yang selama ini tidak punya apa-apa menjadi punya sesuatu. Tentulah keadilan itu bisa ditegakkan oleh kerja keras Teman-teman semuanya,” lanjut Wamen ATR/Waka BPN.

Pada kesempatan tersebut, Raja Juli Antoni juga mengingatkan agar segera menyelesaikan segala tugas yang belum terselesaikan dalam target tahun 2022. Sehingga, tahun yang akan datang melahirkan semangat baru, demi pelayanan yang lebih baik lagi.

“Saya mengingatkan lagi, ini sudah akhir tahun, segala PR yang tertinggal, masih ada waktu untuk segera diselesaikan di waktu-waktu akhir ini. Segala program yang belum selesai kita dorong lagi, sehingga serapan anggaran jadi baik, PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap, red) mencapai target. Kemudian, tahun baru ke depan kita hadir sebagai kesatuan yang kolektif, satu komitmen yang baru, satu usaha bersama yang baru, satu dedikasi yang baru untuk melakukan pelayanan yang baik,” pungkas Raja Juli Antoni.

Sebelumnya, Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional Provinsi Jawa Barat, Dalu Agung Darmawan telah melaporkan capaian yang ada di Jawa Barat masih kurang dua persen lagi. Namun, ia bertekad di waktu yang tersisa akan mencapai seluruh target. “Mudah-mudahan kita bisa melewati angka-angka yang sudah ditargetkan. Memang di Jawa Barat ini hampir seluruh wilayah mempunyai program strategis, bukan hanya PTSL tapi juga program strategis yang menyangkut lainnya. Namun demikian, semuanya harus kita lewati dengan bahagia, mudah-mudahan semuanya bisa kita capai,” ujarnya.

Dalu Agung Darmawan juga akan memastikan bahwa apa yang dikerjakan di tahun 2022 ini berjalan dengan baik tanpa menimbulkan masalah. Selain itu, ia berkomitmen di tahun 2023 mendatang, seluruh insan Kantor Wilayah BPN Provinsi Jawa Barat akan tetap menjaga kualitas pelayanan dan tetap mencapai target yang ditetapkan tahun 2023. (MW/YS)

#KementerianATRBPN
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#MajuDanModern
#MenujuPelayananKelasDunia

Biro Hubungan Masyarakat
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/
Badan Pertanahan Nasional 

Twitter: twitter.com/atr_bpn    
Instagram: instagram.com/kementerian.atrbpn/ 
Fanpage facebook: facebook.com/kementerianATRBPN 
Youtube: youtube.com/KementerianATRBPN    
TikTok: tiktok.com/@kementerian.atrbpn 
Situs: atrbpn.go.id 
PPID: ppid.atrbpn.go.id

Selengkapnya

Berita Terbaru

Gubernur Helmi Hasan Hibahkan Tanah dan Bangunan Eks Transito untuk Kemajuan Unib

Gubernur Bengkulu H. Helmi Hasan bersama istri, Khairunisah, hadir dalam acara Homecoming puncak Dies Natalis ke-43 Universitas Bengkulu (Unib) pada Sabtu (26/4/2025). Kehadiran Gubernur bukan sekadar ajang temu kangen antar ...

Perayaan Paskah Raya HKBP, Bobby Nasution Ingin Terus Didampingi Jemaat HKBP

DELISERDANG, 27/4 - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution meminta kepada seluruh jemaat Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) terus mendampinginya memimp...

Pelepasan Jemaah Calon Haji Tanjungpinang 2025, Wali Kota Lis Berpesan Jaga Lisan dan Hati

Kota Tanjungpinang Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang menggelar acara pelepasan Jemaah Calon Haji (JCH) Tahun 1446 H/2025 M, di Gedung Wanita Tun Fatimah, Minggu (27/4).Sebanyak 211 jemaah, terdiri atas 97 laki-laki dan 114 perempuan, mengikuti prosesi pelepasan tersebut.Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an, dilanjutkan dengan prosesi tepung tawar kepada 10 orang perwakilan jemaah.Prosesi penepukan tepung tawar dilakukan oleh Wali Kota Tanjungpinang Lis Darmansya

Homecoming Dies Natalis ke-43, Menteri Desa Perkuat Kolaborasi Bangun Desa bersama Unib

Kehadiran Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) H. Yandri Susanto beserta istri, Ratu Rachmatu Zakiyah, dalam acara Homecoming puncak peringatan Dies Natalis ke-43 Universitas Bengkulu (Unib) pada ...

TERPOPULER MINGGU INI

Wabup Hendra Buka Tournament Sepak Bola Sasando Cup Tahun 2022

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto membuka tournament sepak bola (U 15) SASANDO CUP Tahun 2022 se Kecamatan Limboto Barat dan Kecamatan Tibawa.

Bupati Nelson Jadi Narasumber Pelatihan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang SOP-GA

LIMBOTO – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menjadi Narasumber pada Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang Standard Operating Procedure – Good Agricutural Practices (SOP-GAP) Komoditi

Goa Kalilawa Waterfall Dulamayo Utara Jadi Potensi Wisata Daerah

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S Hemeto mengatakan Wisata Goa Kalilawa di Desa Dulamayo Utara, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo mampu jadi potensi wisata

Jadi Narsum Webinar Nasional, Bupati Nelson Paparkan Mengembalikan Kejayaan Kelapa Nusantara

LIMBOTO – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo menjadi narasumber pada acara Webiner Nasional dengan Tema “Ayo Bangkit, Kelapa Pohon Kehidupan Menjadi Industri Strategis Nasional. Webiner Nasional