Raja Ampat, InfoPublik –Raja Ampat yang terletak di ujung barat laut Papua Barat, Indonesia merupakan ‘jantung’ Segitiga Terumbu Karang dunia. Hal inilah yang menjadi salah satu kunci yang menjadikan Raja Ampat sebagai salah satu destinasi wisata bawah laut terbaik di dunia. Wilayah Raja Ampat yang luasanya 4.6 juta hektar, memiliki luasa perairan 80 % dari daratan dengan memiliki empat pulau besar dan 1.411 pulau kecil yang meliputi pulau karang atau atol, dan beting, yang mengelilingi empat pulau utama, yaitu Waigeo, Batanta, Salawati, dan Misool. Dilintasi garis khatulistiwa, Raja Ampat memiliki keanekaragaman hayati laut terkaya di Bumi
Selengkapnya