Jakarta--Kementerian Ketenagakerjaan RI bersama Kementerian Tenaga Kerja dan Perlindungan Sosial Penduduk Republik Azerbaijan menjalin kerja sama pelindungan jaminan sosial bagi pekerja oleh kedua Negara. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan MoU antara Menteri Ketenagakerjaan RI, Ida Fauziyah dengan Menteri Tenaga Kerja dan Perlindungan Sosial Penduduk Republik Azerbaijan, Sahil Babayev.

 

Menaker Ida menjelaskan terkait dengan kerja sama di bidang ketenagakerjaan, Pemerintah Azerbaijan telah menginisiasi kerja sama dengan Pemerintah Indonesia dengan mengusulkan ‘zero draft’ dokumen Nota Kesepahaman tentang Kerja sama di bidang Ketenagakerjaan, dan Pelindungan Sosial pada tahun 2017.

 

Selanjutnya, Menaker Ida menambahkan MoU tentang Kerja sama di bidang Ketenagakerjaan, dan Perlindungan Sosial ini akan menjadi payung bagi pengembangan kerja sama bidang ketenagakerjaan lainnya yang meliputi; pengembangan kapasitas pada norma dan standar ketenagakerjaan;

penguatan sistem jaminan sosial; pengembangan sistem pelatihan kejuruan; pengembangan keterampilan untuk lapangan kerja bagi kaum muda; peningkatan pasar tenaga kerja; serta perlindungan sosial pekerja migran.

 

Terkait hal tersebut, lebih lanjut Menaker Ida menyampaikan, telah sesuai dengan visi 9 Lompatan Ketenagakerjaan Kementerian Ketenagakerjaan dalam mendukung Prioritas Nasional dan menghadapi tantangan ketenagakerjaan baik di tingkat domestik maupun global di masa depan.

 

Strategi 9 Lompatan ini meliputi beberapa strategi berikut: 1) Transformasi Balai Latihan Kerja (BLK); 2) Link and Match Ketenagakerjaan; 3) Transformasi Program Perluasan Kesempatan Kerja; 4) Pengembangan Talenta Muda; 5) Perluasan Pasar Kerja Luar Negeri; 6) Visi Baru Hubungan Industrial; 7) Reformasi Pengawasan Ketenagakerjaan; 8) Pengembangan Ekosistem Digital Ketenagakerjaan; dan 9) Reformasi Birokrasi.

 

"Kami harap, ruang lingkup kerja sama sebagaimana telah disebutkan di atas dapat diimplementasikan dengan baik dan aktif oleh kedua belah pihak melalui bentuk kerja sama yang telah disepakati dalam MoU sehingga memberikan hasil yang konkrit dan manfaat yang saling menguntungkan bagi kedua negara bahkan bagi negara lainnya," ungkap Menaker Ida.

 

Biro Humas Kemnaker




Selengkapnya

Berita Terbaru

Bunda PAUD Kabupaten Magelang Tanamkan Budaya Membaca…

BERITAMAGELANG.ID - Dian Pamuji dilantik sebagai Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Bunda Literasi Kabupaten Magelang periode 2025-2028. Pelantikan…

Prof. Jimly Asshiddiqie Berikan Kuliah Umum dan Saksikan Penandatanganan MoU Jimly School dengan Unib

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi RI sekaligus pakar Hukum Tata Negara, Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, SH, MH, memberikan kuliah umum bertajuk “Transformasi Administrasi Publik Menuju Good Governance: Integrasi Etika Konstitusional dan ...

Kadisparpora Abdullah Dorong Pembinaan Atlet Tinju di Aceh Besar

KOTA JANTHO &ndash Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Aceh Besar Abdullah SSos mendorong agar semangat pembinaan atlet tinju ter...

TERIMA TROFI FBIM

Fotografer : nurjiantiKetua TP PKK Kota Palangka Raya, Avina Fairid Naparin (kiri) menerima trofi terbaik I Karnaval Budaya Tingkat Kabupaten/Kota di Stadion Tuah Pahoe Kota Palangka Raya, Jum’at (23/5/2025). Kegiatan ini merupakan rangkaian Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) yang digelar Pemprov Kalimantan Tengah untuk memperingati HUT ke-68 Provinsi Kalteng berlangsung...

Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah Bersama Forkopimda Gelar Senam Sehat Jumat Pagi

PANDAN - Jajaran Pemerintahan Kabupaten Tapanuli Tengah bersama Forkopimda Tapanuli Tengah menggelar Senam Sehat Jumat Pagi, yang dilanjutkan dengan Coffee Morning yang dilaksanakan di Lapangan GOR Pandan, Jum'at (23/5/2025).

TERPOPULER MINGGU INI

Wabup Hendra Buka Tournament Sepak Bola Sasando Cup Tahun 2022

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto membuka tournament sepak bola (U 15) SASANDO CUP Tahun 2022 se Kecamatan Limboto Barat dan Kecamatan Tibawa.

Bupati Nelson Jadi Narasumber Pelatihan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang SOP-GA

LIMBOTO – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menjadi Narasumber pada Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang Standard Operating Procedure – Good Agricutural Practices (SOP-GAP) Komoditi

Goa Kalilawa Waterfall Dulamayo Utara Jadi Potensi Wisata Daerah

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S Hemeto mengatakan Wisata Goa Kalilawa di Desa Dulamayo Utara, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo mampu jadi potensi wisata

Jadi Narsum Webinar Nasional, Bupati Nelson Paparkan Mengembalikan Kejayaan Kelapa Nusantara

LIMBOTO – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo menjadi narasumber pada acara Webiner Nasional dengan Tema “Ayo Bangkit, Kelapa Pohon Kehidupan Menjadi Industri Strategis Nasional. Webiner Nasional