
Suasana kegiatan Penyisiran kasus TBC di Lapas dan Pondok pesantren di Kalsel. Dok Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Kesehatan Kalsel berhasil menemukan kasus 1.855 kasus baru pengidap penyakit Tuberkulosis (TBC) selama periode Januari sampai dengan Maret 2023. Dari hasil temuan kasus TBC Januari hingga Maret 2023 diharapkan Pemerintah Kabupaten/Kota dapat lebih meningkatkan temuan kasus tersebut. “Jadi kami harapkan seluruh kabupaten/kota di Kalsel dapat lebih meningkatkan lagi temuan kasus. Karena tahun 2023 target nasional temuan kasus TBC sebesar 16.926 kasus. Dimana tahun 2030 harus sudah eliminasi TBC,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kalsel, Diauddin melalui Kepala Seksi P2P, Eda Varia...
Selengkapnya