Pekanbaru - Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Pekanbaru, pada Sabtu (15/04/2023), Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (Wamen ATR/Waka BPN) melakukan peninjauan ke Kantor Wilayah (Kanwil) BPN Provinsi Riau. Saat memberikan pengarahan kepada jajarannya, Wamen ATR/Waka BPN menggarisbawahi bahwa tugas Kementerian ATR/BPN dalam memperbaiki tata kelola pertanahan bukan sekadar mengurus soal teknis administrasi, namun turut berkontribusi dalam membangun identitas bangsa. 

Raja Juli Antoni menilai tanggung jawab yang dimiliki Aparatur Sipil Negara (ASN) adalah suatu hal yang besar. “Ada hal besar yang sedang kita kerjakan dan kita patut berbangga diri, berbangga hati, penuh suka cita dan bergembira. Tentu kita sebagai ASN mengerjakan aktivitas dan kewajiban, meski ada hal-hal yang kita korbankan, tapi kita ini orang yang terpilih untuk menjadi perekat kebangsaan dengan perbaiki manajemen pertanahan ini,” tuturnya.

Wamen ATR/Waka BPN juga mengingatkan jajarannya untuk selalu melayani publik dengan baik dan benar, sebagaimana tagline Kementerian ATR/BPN, yaitu “Melayani, Profesional, Terpercaya”. Ia berpesan untuk selalu mengevaluasi apa yang dikerjakan setiap harinya, mengingat kepuasan masyarakat sangat berharga.

“Pada akhirnya, yang kita kerjakan dari hari ke hari, yang akan dirasakan oleh rakyat adalah layanan. Seperti tagline kita ‘Melayani’, jadi sering evaluasi diri setiap harinya, apakah kita sudah melayani dengan baik? Apakah rakyat sudah merasa dilayani? Karena menjadi ASN adalah pembantu atau pelayannya publik,” ujar Wamen ATR/Waka BPN.

Pada kesempatan ini, Kepala Kanwil BPN Provinsi Riau, Asnawati mengungkapkan rasa bangganya atas kunjungan serta pengarahan dari Wamen ATR/Waka BPN. Ia juga melaporkan terkait beberapa hal seperti data pokok pertanahan Provinsi Riau; data pokok kepegawaian; data pokok sarana prasarana; serta target dan realisasi Provinsi Riau. “Kami ucapkan terima kasih kepada Pak Wamen menyempatkan kehadirannya di Riau. Semoga pengarahan dari Pak Wamen berguna dalam perbaikan untuk arah kemajuan di masa yang akan datang,” kata Asnawati.

Seusai kegiatan di Kanwil BPN Provinsi Riau, Wamen ATR/Waka BPN bertolak mengunjungi Kantor Pertanahan Pekanbaru, Provinsi Riau. Kunjungan ini dalam rangka meninjau layanan, ruang, dan kondisi di Kantor Pertanahan Kota Pekanbaru. Kepala Kantor Pertanahan Kota Pekanbaru, Memby Untung Pratama beserta jajaran turut serta mendampingi dan menjelaskan fungsi setiap ruang di Kantor Pertanahan Kota Pekanbaru, Provinsi Riau. (MW/FA)

#KementerianATRBPN
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#MajuDanModern
#MenujuPelayananKelasDunia

Biro Hubungan Masyarakat
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/
Badan Pertanahan Nasional 

Twitter: twitter.com/atr_bpn    
Instagram: instagram.com/kementerian.atrbpn/ 
Fanpage facebook: facebook.com/kementerianATRBPN 
Youtube: youtube.com/KementerianATRBPN    
TikTok: tiktok.com/@kementerian.atrbpn 
Situs: atrbpn.go.id 
PPID: ppid.atrbpn.go.id

Selengkapnya

Berita Terbaru

Lagi Lagi Ukir Prestasi, Pemko Dumai Raih TPAKD Award Provinsi Riau 2024 Kategori Implementasi Program Kejar dari OJK

DISKOMINFOTIKSAN DUMAI - Lagi-lagi Pemerintah Kota (Pemko) Dumai kembali mengukir prestasi baik ditingkat Provinsi maupun Nasional. Kali ini, Pemko melalui Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah...

Pj Bupati Magelang Kembali Tekankan Netralitas ASN

BERITAMAGELANG.ID - Pj Bupati Magelang Sepyo Achanto kembali menekankan netralitas ASN selama proses Pilkada berlangsung. Hal tersebut disampaikan Sepyo…

Kepala BKPSDM Kota Bekasi Lantik dan Ambil Sumpah Jabatan 5 Pejabat Fungsional

Kota Bekasi - Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Bekasi, Drs. Hudi Wijayanto, M.Si. melantik dan mengambil sumpah 5 (lima) orang Pejabat Fungsional di Lingkungan Pemerintah Kota Bekasi, Kamis 21 November 2024...

Perkuat Layanan di MPP, Pj Wali Kota Tangerang Teken Perpanjangan MoU dengan Mitra Layanan Publik

Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, melaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) perpanjangan kerja sama pemanfaatan Mal Pelayanan Publik Kota Tangerang dan sekaligus

TERPOPULER MINGGU INI

Wabup Hendra Buka Tournament Sepak Bola Sasando Cup Tahun 2022

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto membuka tournament sepak bola (U 15) SASANDO CUP Tahun 2022 se Kecamatan Limboto Barat dan Kecamatan Tibawa.

Bupati Nelson Jadi Narasumber Pelatihan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang SOP-GA

LIMBOTO – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menjadi Narasumber pada Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang Standard Operating Procedure – Good Agricutural Practices (SOP-GAP) Komoditi

Goa Kalilawa Waterfall Dulamayo Utara Jadi Potensi Wisata Daerah

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S Hemeto mengatakan Wisata Goa Kalilawa di Desa Dulamayo Utara, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo mampu jadi potensi wisata

Jadi Narsum Webinar Nasional, Bupati Nelson Paparkan Mengembalikan Kejayaan Kelapa Nusantara

LIMBOTO – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo menjadi narasumber pada acara Webiner Nasional dengan Tema “Ayo Bangkit, Kelapa Pohon Kehidupan Menjadi Industri Strategis Nasional. Webiner Nasional