Semarang - Opening Ceremony Pekan Olahraga Nasional Korps Pegawai Republik Indonesia (Pornas Korpri) XVI Tahun 2023 menjadi tanda perlombaan olahraga bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Indonesia tersebut dimulai. Ajang perlombaan yang digelar dua tahunan ini, dibuka langsung oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas di GOR Jatidiri, Semarang, pada Jumat (14/07/2023) malam.
Dalam sambutannya, Menteri PANRB menuturkan, momentum Pornas Korpri tidak hanya untuk merayakan semangat olahraga, namun menjadi wadah untuk memupuk kebersamaan dan persatuan di antara ASN dari berbagai kementerian/lembaga dan pemerintah daerah. "Pornas Korpri 2023 bukan hanya tentang kejuaraan tetapi juga tentang semangat kebersamaan, persaudaraan, dan persatuan. Mari kita hargai perbedaan, tetap bersatu dalam semangat untuk melayani bangsa dan negara," ujarnya.
Abdullah Azwar Anas berharap, Pornas Korpri 2023 menjadi momen yang memberikan kenangan indah serta mendorong ASN untuk terus berkomitmen dalam menjaga kesehatan, semangat olahraga, dan semangat kebersamaan. "Selamat bertanding dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas. Jaya Korpri, Jaya Olahraga!" seru Menteri PANRB.
Adapun Pornas Korpri 2023 mengusung tema "Jalin Kebersamaan, Raih Prestasi”. Dengan tema tersebut, Ketua Umum Dewan Pengurus Nasional (DPN) Korpri, Zudan Arif Fakrulloh mengajak seluruh ASN untuk menjaga kebersamaan Korpri. "Korpri bersama-sama, tetap profesional, dan tetap melanjutkan pembangunan," kata Zudan Arif Fakrulloh.
Usai seremoni pembukaan, Staf Ahli Bidang Reformasi Birokrasi yang juga selaku Dewan Pengurus Korpri Kementerian ATR/BPN, Gunawan Muhammad menjelaskan bahwa dari 10 cabang olahraga yang dipertandingkan, Kementerian ATR/BPN mengikuti enam cabang olahraga, yaitu tenis meja, bulu tangkis, futsal, tenis, catur, dan senam. Ia berharap, dari keenam cabang olahraga yang diikuti dapat membawa pulang medali, mengingat persiapan yang telah dilakukan sudah cukup panjang.
"Kita berharap dengan sangat karena kemarin persiapannya cukup panjang, sudah lumayan matang satu bulan lebih, sudah sering latihan bersama, mudah-mudahan bisa membawa medali," tutur Gunawan Muhammad.
Ia pun berpesan kepada seluruh kontingen yang mengikuti pertandingan untuk berusaha semaksimal mungkin karena membawa nama lembaga serta tetap menjaga sportivitas. "Yang terpenting, seperti pesan Pak Ketua DPN Korpri, ini kan juga sarana untuk menjalin persahabatan karena ini semua kementerian/lembaga ada wakilnya, semua provinsi ada wakilnya, ini jadi kesempatan untuk kita bisa menjalin silaturahmi, pertemanan, dan jejaring di antara kementerian/lembaga dan pemerintah daerah," imbuh Gunawan Muhammad.
Untuk diketahui, Pornas XVI Korpri 2023 digelar mulai 13 Juli hingga 23 Juli 2023 mendatang. Di tahun ini, terdapat 62 kementerian/lembaga serta pemerintah provinsi dan sekitar 6.000 atlet official serta pelatih terdaftar yang mengikuti ajang tersebut. (LS/RK)
#KementerianATRBPN
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#MajuDanModern
#MenujuPelayananKelasDunia
Biro Hubungan Masyarakat
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/
Badan Pertanahan Nasional
Twitter: twitter.com/atr_bpn
Instagram: instagram.com/kementerian.atrbpn/
Fanpage facebook: facebook.com/kementerianATRBPN
Youtube: youtube.com/KementerianATRBPN
TikTok: tiktok.com/@kementerian.atrbpn
Situs: atrbpn.go.id
PPID: ppid.atrbpn.go.id