Suasana pasar murah di Banjarmasin. MC Kalsel/scw Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Provinsi Kalsel kembali berpartisipasi pada Operasi Pasar yang digelar oleh Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Kalsel di Banjarmasin, Rabu (20/9/2023). Penyelenggaraan pasar murah ini dalam rangka pengendalian inflasi, dimana stan Disbunnak menyediakan daging sapi, telur ayam ras, dan daging ayam ras. “Untuk kegiatan operasi pasar di Banjarmasin berlangsung selama tiga hari mulai 20 hingga 22 September, dari mitra kerja Disbunnak menyediakan telur ayam ras sebanyak 3.000 kg, daging ayam ras 600 ekor dan daging sapi 250 kg,” kata Kepala Disbunnak...
Selengkapnya