Jakarta--Peragaan busana atau Fashion Show menjadi salah satu kegiatan yang paling menarik dan diminati pengunjung di booth Fashion Technology pada, Festival Pelatihan Vokasi (FPV) dan Job Fair Nasional Tahun 2023 di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta.
 
Mayoritas pengunjung, baik laki-laki maupun perempuan langsung menghentikan langkahnya saat melihat aksi lenggak-lenggok peragawati profesional dalam peragaan busana, yang berlangsung selama 30 menit tersebut.
 
"Seluruh busana yang diperagakan merupakan hasil karya dari peserta pelatihan dari Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Semarang, Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BPVP) Samarinda, dan BPVP Kendari, " kata Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, melalui Siaran Pers Biro Humas Kemnaker, di Jakarta, Sabtu (28/10/2023).
 
Ida Fauziyah menambahkan kegiatan fashion technology bertujuan sebagai unjuk diri BBPVP dan BPVP.  Menurutnya, hasil pelatihan menjahit bukan hanya sekedar latihan biasa untuk menghasilkan lulusan yang mampu menjadi pekerja jahit di pabrik garmen.
 
"Lebih dari itu, hasil pelatihan menjahit juga mampu menghasilkan busana untuk fashion show. Lulusannya juga mampu menjadi seorang desainer busana," katanya.
 
Ida menjelaskan selama tiga hari pergelaran fashion technology memeragakan 54 busana hasil karya peserta pelatihan. Tiga Balai menampilkan enam busana untuk diperagakan oleh para peragawati setiap harinya.
 
"Tiga Balai dari Semarang, Samarinda dan Kendari, setiap harinya menampilkan enam busana selama tiga hari," ujarnya.
 
Ida berharap lulusan BBPVP selain dapat diserap di industri fashion juga mampu mengambil peran memajukan sektor industri fashion technology di tanah air.
 
BBPVP Semarang pada akhir September 2019 lalu, mengirimkan dua siswanya yakni Nasrul Arif dan Hasti Izzatul Ummah, berpartisipasi dalam ajang fashion internasional bertajuk "La Mode" Sur La Seina a Paris, di Paris, Perancis. Keduanya terpilih menampilkan koleksi brand Life Needs Colour (LNC) bertema ‘Arang Kasembadan’.
 
Biro Humas Kemnaker


Selengkapnya

Berita Terbaru

Pemkot Kupang Gelar Sosialisasi Cegah Korupsi, Gratifikasi dan SPI Kepala Sekolah

Pemerintah Kota Kupang, melalui Inspektorat Daerah Kota Kupang, menyelenggarakan Sosialisasi Pencegahan Korupsi, Pengendalian Gratifikasi, dan Survei Penilaian Integritas bagi kepala sekolah SMP dan SD negeri…

Selamat! 9 Mahasiswa UNJA Lolos Pertukaran Mahasiswa ke Universitas Filipina

JAMBI, – Sebanyak 9 mahasiswa Universitas Jambi lolos dalam pertukaran mahasiswa ke beberapa universitas yang ada di Filipina seperti di PRMSU (President Ramon Magsaysay State University) Zambales Filipina dan di […]

Tuban Sukses Jadi Tuan Rumah Jatim Digifest 2024, Raih Apresiasi Tinggi dari Provinsi

Tubankab — Kabupaten Tuban berhasil menyelenggarakan Jatim Digifest 2024 dengan gemilang karena mampu menampilkan sinergi luar biasa di setiap aspek …

Lantik Mukim, Pj. Bupati Mohd Tanwier Minta mampu lestarikan adat istiadat dan jaga syariat Islam.

Redelong Penjabat Bupati Bener Meriah Ir Mohd Tanwier MM melantik Mukim dan kukuhkan Majelis Mukim Kabupaten Bener Meriah di Aula Setdakab setempat...

TERPOPULER MINGGU INI

Wabup Hendra Buka Tournament Sepak Bola Sasando Cup Tahun 2022

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto membuka tournament sepak bola (U 15) SASANDO CUP Tahun 2022 se Kecamatan Limboto Barat dan Kecamatan Tibawa.

Bupati Nelson Jadi Narasumber Pelatihan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang SOP-GA

LIMBOTO – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menjadi Narasumber pada Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang Standard Operating Procedure – Good Agricutural Practices (SOP-GAP) Komoditi

Goa Kalilawa Waterfall Dulamayo Utara Jadi Potensi Wisata Daerah

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S Hemeto mengatakan Wisata Goa Kalilawa di Desa Dulamayo Utara, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo mampu jadi potensi wisata

Jadi Narsum Webinar Nasional, Bupati Nelson Paparkan Mengembalikan Kejayaan Kelapa Nusantara

LIMBOTO – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo menjadi narasumber pada acara Webiner Nasional dengan Tema “Ayo Bangkit, Kelapa Pohon Kehidupan Menjadi Industri Strategis Nasional. Webiner Nasional