Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kalsel menerima sumbangan 40 buku bacaan anak berbahasa Banjar dan karya tulis ilmiah dari Balai Bahasa Provinsi Kalsel. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kasel, Nurliani Dardie menyambut baik atas semua bantuan buku-buku tersebut. Menurutnya, bantuan ini dapat menambah koleksi dan khasanah bahan bacaan bagi pemustaka Perpustakaan Palnam. “Alhamdulillah kita dapat bantuan sumbangan 40 buku dari Balai Bahasa Provinsi Kalsel, semoga buku-buku ini bisa dimanfaatkan oleh para pemustaka yang berkunjung ke Perpustakaan Palnam,” kata Nurliani, Rabu (3/1/2024). Sementara itu, Widyabasa Ahli Muda Balai Bahasa Provinsi Kalsel,...
Selengkapnya