
Jakarta, Diskominfotik. Pemerintah Kabupaten Lombok Barat Kembali mengukir prestasi membanggakan. Kali ini Lombok Barat menjadi Kabupaten Terbaik dalam TPID Award wilayah Nusa Tenggara, Maluku dan Papua sebagai TPID Kabupaten/Kota Berprestasi. Penyerahan TPID Award dilakukan langsung oleh Presiden Republik Indonesia di Istana Negara Jakarta, Jumat, 14 Juni 2024 dalam kegiatan Rakornas Pengendalian Inflasi. Hadir dalam kegiatan ini Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Para Menteri, Gubernur, Walikota dan Bupati yang masuk dalam nominasi TPID Award.
Selengkapnya