Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan kegiatan gerakan masyarakat hidup sehat (germas) dengan memeriksa kesehatan kepada seluruh pegawai Diskominfo bekerja sama dengan Puskesmas Cempaka di Lobi Diskominfo, Jumat (19/7/2024). Pemeriksaan dilakukan untuk menskrining penyakit tidak menular bagi pegawai Diskominfo. Hal ini disampaikan oleh Kepala Diskominfo Kalsel, Muhamad Muslim saat melakukan fisioterapi. “Pemeriksaan kesehatan perlu dilakukan, agar dapat mendeteksi lebih dini kita sehat atau ada penyakit yang diderita. Seperti yang saya lakukan dengan melakukan fisioterapi,” katanya. Saat dilakukan fisioterapi, Muslim menerima perpaduan kesehatan tradisional dan fisioterapi yang dilakukan oleh Daus, Fisioterapis Puskesmas Cempaka. “Apa yang dilakukan Fisioterapis...
Selengkapnya