Jakarta - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengapresiasi jajaran Direktorat Jenderal Pengadaan Tanah dan Pengembangan Pertanahan (Ditjen PTPP) di pusat maupun daerah yang telah memperjuangkan proyek strategis nasional (PSN). Pada pembukaan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Ditjen PTPP di Pullman Hotel Central Park, Jakarta, Rabu (07/08/2024), ia menyebut jajarannya sebagai Penggawa Pengadaan Tanah.

“Mari kita ucapkan terima kasih dan apresiasi, dengan tepuk tangan sekeras-kerasnya kepada Penggawa Pengadaan Tanah, pahlawan tanpa tanda jasa. Ketika kita menikmati infrastruktur yang berdiri megah Proyek-proyek Strategis Nasional dari barat sampai timur Indonesia, ada para penggawa yang bekerja pagi, siang, malam tanpa kenal lelah di lapangan,” ujar Menteri AHY.

Menteri ATR/Kepala BPN mengaku bangga karena jajaran Ditjen PTPP dalam melaksanakan tugasnya selalu mengedepankan pendekatan yang humanis. “Kita dihadapkan pada target-target yang harus juga kita sukseskan bersama, tapi dengan tidak menyakiti siapa pun yang juga ingin hidup tenang nyaman di negerinya sendiri. Sekali lagi, saya mengapresiasi semua yang secara langsung maupun tidak langsung menyukseskan berbagai kegiatan pengadaan tanah selama ini,” tuturnya.

Sementara itu, Direktur Jenderal (Dirjen) PTPP Kementerian ATR/BPN, Embun Sari menyampaikan bahwa jajarannya telah bekerja sepenuh hati dalam menyukseskan PSN. “Semua kegiatan yang telah dilaksanakan tidak mungkin bisa berjalan dengan baik tanpa bimbingan dan dukungan Pak Menteri, jadi di sini sudah hadir seluruh Penggawa Pengadaan Tanah dan Pengembangan Pertanahan yang mengharapkan arahan, bimbingan, support dari Pak Menteri,” ungkapnya.

Bersamaan dengan kegiatan ini, Dirjen PTPP menyerahkan sejumlah penghargaan kepada para Penggawa Pertanahan di daerah. Penghargaan tersebut antara lain Klaster Pengadaan Tanah yang diserahkan kepada Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Penajam Paser Utara, Kantah Kabupaten Purworejo, dan Kantah Kabupaten Pandeglang; Klaster Konsolidasi Tanah & Pengembangan Pertanahan, yakni Kantor Wilayah (Kanwil) BPN Provinsi Nusa Tenggara Barat, Kantah Kota Pekanbaru, dan Kanwil BPN Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Selanjutnya, penghargaan Klaster Penilaian Tanah & Ekonomi Pertanahan diserahkan kepada Kanwil BPN Provinsi Maluku, Kanwil BPN Provinsi DKI Jakarta, Kantah Kabupaten Polewali Mandar; dan Klaster Serapan Anggaran kepada Kanwil BPN Provinsi Jawa Barat; Kanwil BPN Provinsi D.I. Yogyakarta; dan Kanwil BPN Provinsi Gorontalo.

Turut hadir dalam Rakernis Ditjen PTPP, para Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama di lingkungan Kementerian ATR/BPN; perwakilan Badan Bank Tanah; para Kepala Kanwil dan Kepala Kantah; serta para Pejabat Administrator di bidang Pengadaan Tanah dari seluruh wilayah Indonesia. (YS/PHAL)

#AHYMenteriATR
#KementerianATRBPN
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#MajuDanModern
#MenujuPelayananKelasDunia
#SetiapKitaAdalahHumas
#SetiapKitaAdalahAmbassador

Biro Hubungan Masyarakat
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/
Badan Pertanahan Nasional 

X: x.com/kem_atrbpn
Instagram: instagram.com/kementerian.atrbpn/ 
Fanpage facebook: facebook.com/kementerianATRBPN 
Youtube: youtube.com/KementerianATRBPN    
TikTok: tiktok.com/@kementerian.atrbpn 
Situs: atrbpn.go.id 
PPID: ppid.atrbpn.go.id

Selengkapnya

Berita Terbaru

PSHT Cabang Sukoharjo Serahkan Donasi Rp 111 Juta untuk Palestina

SUKOHARJO - Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Sukoharjo menyerahkan donasi peduli Palestina sebesar Rp 111.720.300 kepada Bupati Sukoharjo melalui BAZNAS Kabupaten Sukoharjo. Penyerahan donasi tahap kedua ini dilakukan di Lobby Kantor Bupati Sukoharjo, Rabu (21/5/2025). Bupati Sukoharjo, Hj. Etik Suryani, SE., MM., mengapresiasi kepedulian PSHT Cabang Sukoharjo terhadap rakyat Palestina yang hingga kini masih mengalami konflik berkepanjangan. "Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada PSHT Cabang Sukoharjo atas inisiatif dan kepeduliannya dalam menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk rakyat Palestina. Ini adalah bentuk...

Kembali Sidak, Wali Kota Bekasi Puji Perubahan SDN Margahayu Jadi Lebih Bersih

Kota Bekasi, 20 Mei 2025 —?Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, kembali melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke SDN Margahayu II & VIII pada hari Selasa, 20 Mei 2025. Kunjungan ini merupakan lanjutan dari sidak sebelumnya yang menemukan kondisi sekolah...

Padel Semakin Masif, Menpora Siap Dukung PB PI Jalankan Program Pembinaan Pelatih, Wasit dan Atlet

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo sangat mendukung perkembangan olahraga padel di Indonesia yang semakin masif.

Ditjen AHU Gerak Cepat! 53.579 WNI Tak Dokumen di Luar Negeri, Permenkum 6/2025 Jadi Solusi

Jakarta – Direktur Jenderal Administrasi Hukum Umum (Dirjen AHU), Widodo, melaporkan progres penegasan status kewarganegaraan bagi Warga Negara Indonesia (WNI) tanpa dokumen di luar negeri. Data terbaru per Mei 2025 tercatat 53.579 permohonan…

PERKUAT PERAN KELUARGA BAGI ANAK BINAAN, DPPPAKB KALSEL GELAR SOSIALISASI PUSPAGA DI LPKA KELAS I MARTAPURA

Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DPPPA-KB) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar Sosialisasi Pusat Pembelajaran Keluarga (PUSPAGA) di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Martapura. Kegiatan ini bertujuan memperkuat peran keluarga dalam mendukung tumbuh kembang anak, khususnya anak-anak yang sedang menjalani pembinaan. Kepala DPPPA-KB Kalsel, Sri Mawarni menekankan pentingnya sinergi antara lembaga pembinaan, keluarga, dan pemerintah dalam memenuhi hak anak dan menciptakan lingkungan yang sehat dan aman. “Kami percaya bahwa LPKA memiliki peran strategis dalam proses rehabilitasi sosial anak-anak yang memerlukan perlindungan khusus. Melalui kolaborasi dengan PUSPAGA, kami ingin memastikan bahwa mereka mendapatkan layanan psikososial yang layak...

TERPOPULER MINGGU INI

Wabup Hendra Buka Tournament Sepak Bola Sasando Cup Tahun 2022

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S. Hemeto membuka tournament sepak bola (U 15) SASANDO CUP Tahun 2022 se Kecamatan Limboto Barat dan Kecamatan Tibawa.

Bupati Nelson Jadi Narasumber Pelatihan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang SOP-GA

LIMBOTO – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menjadi Narasumber pada Kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Staf Pemerintah Tentang Standard Operating Procedure – Good Agricutural Practices (SOP-GAP) Komoditi

Goa Kalilawa Waterfall Dulamayo Utara Jadi Potensi Wisata Daerah

LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S Hemeto mengatakan Wisata Goa Kalilawa di Desa Dulamayo Utara, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo mampu jadi potensi wisata

Jadi Narsum Webinar Nasional, Bupati Nelson Paparkan Mengembalikan Kejayaan Kelapa Nusantara

LIMBOTO – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo menjadi narasumber pada acara Webiner Nasional dengan Tema “Ayo Bangkit, Kelapa Pohon Kehidupan Menjadi Industri Strategis Nasional. Webiner Nasional