Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) mendorong agar Pemerintah Kabupaten/Kota segera menyelesaikan penyusunan rencana aksi daerah (RAD) pelayanan Kepemudaan sesuai dengan target yang ditetapkan yaitu akhir tahun 2024. Hal ini disampaikan Plt Kadispora Kalsel, Diauddin saat membuka Rapat Koordinasi Penyusunan dan Evaluasi Rencana Aksi Daerah (RAD) Pelayanan Kepemudaan SKPD Provinsi dan Kabupaten/Kota se Kalsel tahun 2024 di Jakarta, Rabu (23/10/2024). Diauddin mengatakan rencana aksi daerah merupakan inti dari keberhasilan program pembangunan pemuda dan kunci utama implementasi program kegiatan dilapangan karena memuat sasaran, strategi dan focus kegiatan prioritas yang digunakan sebagai acuan pemerintah daerah sebagai bentuk koordinasi strategis lintas sektor penyelenggaraan pelayanan...
Selengkapnya