SUKOHARJO - Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, dan Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Sukoharjo berhasil menyelenggarakan Launching Kampung Keluarga Berkualitas Ramah Perempuan dan Peduli Anak (KBRPPA) di Desa Nguter, Kecamatan Nguter, Selasa (11/3/2025). Acara yang diresmikan oleh Wakil Bupati Sukoharjo, Eko Sapto, yang mewakili Bupati Sukoharjo Hj. Etik Suryani, SE, MM yang berhalangan hadir.
Plt. Kepala DP2KBP3A Kabupaten Sukoharjo, Sumini, SE, MM dalam laporannya menyampaikan bahwa program ini merupakan implementasi dari Perjanjian Kerja Bersama antara Kementerian Desa, Pembangunan Daerah...