
Mamuju - Biro Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), melalui Bagian Reformasi Birokrasi dan Akuntabilitas Kinerja melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Aplikasi Si-AKIP Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulbar, Senin, 28 April 2025. Bertempat di Ruang Rapat Biro Organisasi Setda Sulbar, bimtek tersebut sebagai tindak lanjut Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PermenPAN-RB) Nomor 88 Tahun 2021 tentang Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah dan PermenPAN-RB Nomor 59 Tahun 2020 tentang Pemantauan dan Evaluasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik. Bimtek dibuka Kepala Bagian (Kabag) Reformasi Birokrasi dan Akuntabilitas Kinerja, Timothius mewakili Plt. Kepala Biro Organisasi Setda Sulbar…
Selengkapnya