BANJARMASIN – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Laboratorium Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) menyelenggarakan kegiatan temu pelanggan dalam rangka meningkatkan kesadaran dan kepatuhan norma Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) di salah satu hotel berbintang di Banjarmasin, Kamis (29/2). Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Selatan, Irfan Sayuti menyampaikan budaya K3 ialah suatu sikap nilai, keyakinan, norma dan persepsi yang mendasari perilaku selamat dan penerapannya secara praktis dalam proses produksi. “Budaya K3 menjadi aspek penting dalam perlindungan ketenagakerjaan dan hak dasar dari setiap pekerja sesuai dengan Undang-Undang No 1 1970 tentang Keselamatan Kerja,” katanya...
Selengkapnya