Miliki lebih dari 70 Bank Sampah, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) ingin agar masyarakat lebih aktif berpartisipasi dalam pengelolaan sampah. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup Kabupaten HSS, Ronaldy P. Putra usai mendapat kunjung Tim Penilaian Satu Wasaka Award di Bank Sampah Pusat HSS, Senin (13/5/2024). Ronaldy menyampaikan, bank sampah HSS ini telah terintegrasi dengan prinsip 3R (Reduce, Reuse, Recycle) dengan program yang diunggulkan Gala Sajadah atau Gerakan Layanan Sampah Menjadi Ibadah. “Dimana setiap tabungan dari nasabah ada memberikan sumbangan yang akan kami kelola dan diserahkan kepada panti asuhan di Hulu Sungai Selatan,”...
Selengkapnya